PATI- Program vaksinasi sebagai upaya untuk mencegah penularan Covid-19 terus di gencarkan. Program ini dilakukan untuk mempercepat terbentuknya herd immunity masyarakat.
Sasarannya bukan hanya masyarakat umum, namun juga anak usia 6-11 tahun dan lansia.
Kali ini, Badan Intelijen Negara (BIN) yang bekerjasama dengan Puskesmas Margoyoso 1 Kabupaten Pati meyasar ke anak-anak Pondok pesantren di Maslakul Huda Kajen Kecamatan Margoyoso.
Siswati, Petugas Kesehatan Puskesmas Margoyoso 1 disela-sela kegiatan vaksinasi mengatakan, Pelaksanaan vaksinasi di Maslakul Huda Kajen ini sudah dilakukan ke 5 kali, untuk target sendiri ada 1000 peserta yang akan divaksin.