PATI, ZonaSatu– Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati Ali Badrudin menegaskan agar agenda Kunjungan Kerja (Kuker) yang dilakukan para anggota DPRD Pati pada bulan Agustus 2022 ditunda.
Pernyataan itu disampaikan karena pada bulan Agustus, akan banyak agenda yang bernuansa nasionalisme, dari memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-77 yang jatuh pada 17 Agustus 2022, hingga memperingati hari jadi Kota Pati ke-699 yang akan digelar pada 7 Agustus 2022.
Ali memastikan akan banyak anggota DPRD Pati yang tidak hadir dalam upacara memperingati HUT RI ke-77. Walaupun para anggota yang lain memastikan akan berangkat Kunker setelah menghadiri upacara tersebut.
“Jika saat upacara nanti anggota DPRD Pati tidak hadir dalam upacara, beban itu ada di saya selaku pimpinan, saya sepakat pada 17 Agustus agenda DPRD Pati di Free kan dan dikosongkan, untuk menyambut HUT RI ke-77,”Tegas Ali saat menginstruksikan anggotanya di ruang Bamus DPRD Pati, Senin (1/8/2022).