Tidak Bisa Melaut, Para Nelayan Terancam Bangkrut

PATI, ZonaSatu– Ratusan kapal di wilayah Kecamatan Juana Kabupaten Pati Jawa Tengah tidak bisa melaut. Hal itu disebabkan karena dampak dari kenaikan Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang ditetapkan oleh Pemerintah beberapa waktu lalu.

Mukit, Ketua Barisan Muda Nelayan Juana kepada wartawan mengatakan, Ratusan kapal di Juana ini tidak bisa melaut karena tidak mampu beli BBM.

Baca Juga :   Minyak Goreng di Halut Langkah, Tim Gabungan Gelar Sidak

“Para nelayan kalau ada uang pasti beli BBM dengan cara cash, tapi kalau tidak ada uang biasanya hutang dulu ke agen atau ke perusahaan, tapi untuk spekulasi saat ini, para nelayan tidak berani, karena kenaikan BBM tidak dibarengi dengan harga ikan,”Ungkap Mukit Kamis (15/9/2022).

Dikatakan, BBM industri sebelum terjadi kenaikan harganya dibawah Rp 10 ribu, tapi setelah terjadi kenaikan mencapai Rp 22 ribu, sedangkan untuk nelayan hanya dipatok harga Rp 16 ribu sampai Rp 17 ribu.

Baca Juga :   Kirab Gunungan Hasil Bumi Meriahkan Acara Sedekah Bumi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.