SOFIFI, zonasatu.net || Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba merotasi lima pejabat eselon II dan III Pemerintah Provinsi Maluku Utara, Senin (2/10/2023).
Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dilakukan Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Pembangunan Mulyadi Wowor, di Aula Nuku kantor gubernur, Kota Sofifi.
Pelantikan tersebut berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Maluku Utara Nomor 800.1.3.3/KEP/ADM/75/IX/2023 tertanggal 29 September 2023.
Dalam surat keputusan tersebut, terdapat lima pejabat administrator yang dipercayakan menduduki jabatan baru, yaitu Irwan Usman sebagai Sekretaris Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) dan Fauzi sebagai Kepala Bidang Perikanan Tangkap DKP.