Mereka menegaskan bakal siap berkorban untuk memberikan dukungan kepada Paslon Rusli-Rio agar menjadi Bupati dan Wakil Bupati Morotai.
“Walau tanpa uang atau tanpa di bayar oleh Rusli-Rio tapi torang siap berkorban kasih menang pa dorang (Rusli-Rio),”tegas emak-emak lain saat dikonfirmasi wartawan.
Diketahui, Desa Daeo dan Daeo Majiko terletak di Kecamatan Morotai Selatan Kabupaten Pulau Morotai
Desa tersebut merupakan basis terkuat Paslon Bupati dan Wakil Bupati Nomor Urut 2 yakni Syamsuddin Banyo dan Judi R.E. Dadana.
Akan tetapi, Paslon nomor urut 3 yakni Rusli-Rio mampu membendung basis dari Paslon SB-Jadi yang mayoritas ada di 2 desa tersebut





