PATI, zonasatu.net || Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Lingkar Selatan, Desa Penambuhan, Kecamatan Margorejo, Kabupaten Pati, pada Rabu (22/10/2025) sekitar pukul 11.30 WIB.
Insiden yang melibatkan mobil Honda Mobilio bernomor polisi K-1854-RT dan truk tronton Hino S-9068-UH itu mengakibatkan empat orang mengalami luka-luka. Kerugian materi ditaksir mencapai Rp15 juta.
Berdasarkan hasil pemeriksaan di lapangan, kendaraan Honda Mobilio yang dikemudikan Asrofi (33), warga Desa Getassrabi, Kecamatan Gebog, Kabupaten Kudus, melaju dari arah timur menuju barat.
Saat tiba di lokasi kejadian, diduga pengemudi dalam kondisi mengantuk sehingga mobil oleng ke kiri dan menabrak bagian belakang truk tronton Hino yang tengah terparkir di bahu jalan sebelah selatan.
Kendaraan truk tersebut dikemudikan Yosep Beyi Surya Kartika (41), warga Desa Benda, Kecamatan Sirampog, Kabupaten Brebes.
Akibat benturan keras, bagian depan Honda Mobilio mengalami kerusakan parah, sementara pengemudi dan tiga penumpang di dalamnya mengalami luka-luka dan langsung dilarikan ke RS KSH Pati untuk mendapatkan perawatan medis.
Kapolresta Pati melalui Kasat Lantas Polresta Pati, Kompol Riki Fahmi Mubarok, membenarkan peristiwa tersebut.
“Benar, telah terjadi kecelakaan lalu lintas di jalur Lingkar Selatan Pati yang melibatkan satu unit mobil pribadi dan satu unit truk tronton. Tidak ada korban jiwa, namun empat orang mengalami luka ringan hingga sedang,”ujarnya.





