Belum Ada Respon Dari Presiden, Dispertan Akan Layangkan Surat Ke Komisi IV

Meski begitu, Lanjut Niken, Pihaknya berencana akan kembali lagi mengirim surat, hanya saja untuk kali ini ditujukan kepada Komisi IV DPR RI, sebab di Kabupaten Pati ada sekitar 15 ribu hektare petani ubi singkong yang masih membutuhkan pupuk subsidi untuk tanamannya.

“Setelah aturan itu diberlakukan, kami juga diminta pak Pj Bupati Pati untuk berkirim surat lagi, dan itu akan kita coba, misalnya juga ke Komisi IV DPR, kita beri masukan juga. Kami berusaha agar bisa mendapatkan pupuk subsidi,” jelasnya.

“Ini perlu dilakukan mengingat pupuk non subsidi harganya sekitar 3 – 4 kali lipat dibanding dengan pupuk subsidi, apalagi di Pati ini diperkirakan ada sekitar 15 ribu hektare lahan tanaman ubi singkong,”Sambungnya.

Sekedar diketahui, 9 komoditas yang memperoleh pupuk subsidi di antaranya Padi, Jagung, Kedelai, Bawang Merah, Bawang Putih, Cabe, Tebu Rakyat, Kopi dan Kakao. Kemudian pupuk subsidi yang disalurkan hanya dua yaitu Urea dan NPK.
(Ws:01/RedZ1)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.