Tidak Ada Perhatian Soal Jalan Sukolilo-Prawoto, Warga Ancam Blokir Dan Kumpul Donasi

Kepala Desa Prawoto Kecamatan Sukolilo Hyro Fachrus sebelumnya geram dengan adanya informasi soal pemangkasan anggaran untuk pembangunan jalan Sukolilo-Prawoto.

Ia mengaku bersama warga sebelumnya sudah bersabar untuk tidak melakukan gerakan dan berharap agar jalan itu bisa dibangun lebih bagus, namun ternyata untuk harapan itu terkesan diabaikan lantaran anggaran yang rencana untuk memperbaiki jalan tidak maksimal atau terjadi pemangkasan.

“Dengan adanya pucuk pimpinan yakni Pj Bupati yang baru, warga berharap ada perubahan untuk memperhatikan jalan, namun ternyata tidak ada, padahal Pj Bupati sudah melalui jalan itu 2 kali, tapi cuma dilihat saja dan tidak bisa memberikan solusi,”Cetusnya.

Dirinya bersama dengan warga lain mengancam akan melakukan gerakan apabila jalan Sukolilo-Prawoto tidak segera diperbaiki, bahkan apabila anggaran perbaikan itu tidak bisa maksimal maka sepanjang jalan itu akan diblokir.

“Saya dan warga akan bergerak mulai melakukan aksi dan donasi koin untuk membantu diberikan ke Pemkab, dan itu warga siap semua, karena sudah lelah menunggu bertahun-tahun agar jalan itu diperbaiki, tapi tidak ada nyatanya, bahkan kalau tidak ada solusi kami akan melakukan pemblokiran jalan, biar perekonomian di jalur itu macet,”Kesalnya.
(Lot:Ws/RedZ1)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.