Haji Robert Kembali Bantu Penderita Jantung Rematik Asal Ternate

MALUT, ZonaSatu– Seorang penderita penyakit jantung rematik asal Ternate, Maluku Utara bernama Hardiyanti, menerima manfaat bantuan kesehatan dari Presiden Direktur sekaligus pemilik PT Nusa Halmahera Minerals (PTNHM), Haji Robert Nitiyudo Wachjo.

Melalui program Kesehatan Haji Robert Peduli (HRP), Hardiyanti dikirim ke Jakarta untuk menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit (RS) Harapan Kita, Jakarta.

Baca Juga :   Jelang Operasi Ketupat 2022, Polres Blora Bentuk Satgas Quick Response

” Demi terus memantau keadaan pasien, Haji Robert mengutus dokter lokal asal Halmahera Utara sekaligus penanggung jawab tim HRP, dr. Olivia Novianty Loei, untuk mengunjungi pasien.” Kata Menejer Komunikasi PTNHM, Ramdani Sirait, Senin (02/12/2022).

“Dokter Olivia berkunjung langsung ke tempat tinggal sekitar RS Harapan Kita sebagai tempat tinggal yang disediakan sementara untuk pasien selama menjalani perawatan.” Sambungnya.

Baca Juga :   26 Warung Makan Dan 1 Mobil Rusak Tertimpa Pohon Akibat Angin Puting Beliung

Menurutnya, Hardiyanti didiagnosa mengidap Mitral Regurgitation Severe et causa Rheumatic Heard Disease atau penyakit jantung rematik. Pasien sempat mengeluhkan nyeri dada bagian kiri hingga tembus bagian ke belakang dan menjalar ke tangan kiri. Ia juga seringkali mengeluh sesak napas apabila kelelahan.

“Kini pasien tengah ditangani oleh Dokter Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah di Poli Jantung RS Harapan Kita. Seluruh biaya pengobatan ditanggung oleh Bapak Haji Robert.” Ujarnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.