PATI, ZonaSatu– Tim Auditor dari Badan Pemeliharaan Keamanan Mabes Polri melakukan pengecekan Stadion Joyo Kusumo. Hal itu dilakukan untuk mengetahui layak atau tidaknya apabila lapangan itu digunakan untuk penyelenggaraan kompetisi sepak bola.
“Kegiatan ini untuk menindaklanjuti peraturan terbaru Peraturan Polisi (Perpol) Nomor 10 Tahun 2022 tentang pengamanan Penyelenggaraan Kompetisi Olahraga.”Ungkap Ketua tim Risk Asesmen Sistem Manajemen Pengamanan (SMP) dari Mabes Polri Kombes Pol. Achmadi Selasa (3/1/2023) usai meninjau stadion Joyo Kusumo.
Menurutnya, Asesment yang dilakukan ini untuk mengetahui secara umum fungsi dan kelayakan stadion Joyo Kusumo, sehingga lapangan yang digunakan untuk menyelenggarakan even-even kompetisi olahraga sudah tersedia infrastruktur yang memadai.

“Sebelum pelaksanaan pertandingan, kita harus melakukan Risk Asesmen. Yang dicek meliputi infrastruktur, kegiatan, pengamanan, keselamatan dan lainnya, ada 6 item semuanya,” kata Achmadi kepada wartawan.
Hasil asesmen yang dilakukan dari tim Mabes Polri itu, dinyatakan bahwa infrastruktur serta sarana dan prasarana yang disediakan Stadion Joyokusumo dikategorikan cukup.
“Pati (Stadion Joyokusumo) ketemu nilainya 68,64, setara dengan cukup itu. Bunyinya cukup, masalah layak tidaknya itu masukan kepolisian untuk menentukan lebih lanjut,” jelasnya.