Pencuri Pompa Air Di Dororejo Babak Belur Dihajar Warga

PATI, zonasatu.net– Seorang pria yang diduga melakukan pencurian pompa air di Kabupaten Pati tertangkap warga setelah aksinya tepergok. Alhasil, pria yang diketahui berinisial MS (25) itu dihajar massa hingga babak-belur.

Kejadian itu berlokasi di area tambak ikan di Desa Dororejo Kecamatan Tayu Kabupaten Pati pada Senin (29/5/2023) sekitar pukul 14.00 WIB.

Baca Juga :   Kesal, Warga Tompomulyo Lakukan Aksi Tanam Pisang Di Jalan

MS yang merupakan warga Pasucen Kecamatan Trangkil itu kepergok warga dan nyaris menjadi bulan-bulanan, sehingga langsung di arak ke kantor desa.

Pelaku diduga mengambil mesin pompa air merk NS 80 ukuran 3 dim saat patani tambak ini sedang istirahat, namun naas, ada warga yang melihat aksi yang dilakukan oleh MS.

“Pelaku langsung ditangkap, dan dibawa ke kantor desa Dororejo, untuk diamankan, dan barang bukti yang kita amankan berupa mesin pompa dan sepeda motor milik pelaku,”Ungkap Kapolsek Tayu AKP Aris Pristianto.

Baca Juga :   Polresta Pati Kirim 30 Personil Kawal Paslon Bupati Dan Wakil Bupati Pati

Sebelumnya, karsito selaku pemilik pompa tak mengetahui bahwa mesin pompa air miliknya hilang, ia baru tahu setelah diberitahu oleh Sunarto yang merupakan rekannya sendiri bahwa pompa miliknya telah dicuri MS, yang saat ini sudah dibawa ke kantor desa.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.