SANANA, ZonaSatu– Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Asosiasi Pemerintah Desa Seluru Indonesia (Apdesi) dan Perkumpulan Aparatur Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Papdesi) Kabupaten Kepulauan Sula menggalang dana untuk korban banjir di Desa Baleha Kecamatan Sulabesi Timur.
Pantauan media ini pada kamis (30/6/22), Ketua Papdesi Rudi Duwila yang juga sebagai Kepala Desa Pohea Kecamatan Sanana Utara itu, bersama sejumlah Kepala Desa lainnya melakukan aksi penggalangan dana di depan toko sederhana di Desa Fagudu Kecamatan Sanana.
Ketua Papdesi Rudi Duwila yang di wawancara mengatakan bahwa, Penggalangan dana ini sudah dilakukan selama dua hari. Aksi ini sebagai bentuk keprihatinan atas adanya musibah banjir yang melanda warga Desa Baleha.
“Yang melakukan aksi ini adalah Apdesi dan Papdesi. Dua lembaga ini hadir menggalang dana untuk membantu saudara-saudara kita di Desa Baleha yang saat ini mengalami musiba banjir,”ucapnya.
Aksi penggalangan dana tahap pertama, Lanjut Rudi, Pihkanya membantu memberikan beras sebanyak 25 karung dan mie instan sebanyak 15 karton, kemudian air mineral sebanyak 15 karton ditambah dengan makanan tambahan lainnya.