Tidak Sesuai Kuorum, Ali Kleim Ada Kekuatan Yang Pengaruhi Anggota DPRD Dalam Paripurna Hak Angket

Pimpinan DPRD Pati saat pimpin rapat paripurna pembahasan hak angket di ruang sidang kantor DPRD Pati
Pimpinan DPRD Pati saat pimpin rapat paripurna pembahasan hak angket di ruang sidang kantor DPRD Pati

Ali menyakini ada 1 kekuatan yang bisa mempengaruhi para anggota DPRD hingga mereka tidak hadir dalam rapat paripurna pembentukan pansus hak angket, padahal dalam rapat sebelumnya banyak anggota yang hadir, sehingga itu menunjukkan adanya kekuatan yang mempengaruhi para wakil rakyat ini

“DPRD adalah panggung politik bukan milik pribadi, pimpinan adalah kolektif kolegial, dan dengan anggota mempunyai hak yang sama, sehingga biar ini tidak hanya didengar oleh masyarakat, namun juga oleh Aparat Penegak Hukum (APH), ada apa dibalik semua ini, jadi biar nanti yang menilai adalah masyarakat dan APH,”Bebernya.

Sejauh ini DPRD sudah melakukan fungsinya, dan ketika ada keganjilan DPRD hanya mengeluarkan rekomendasi, namun ditindak lanjuti atau tidak terserah Bupati, dan DPRD tidak bisa memberikan sanksi ke eksekutif, namun ketika rapat kita bisa mempertanyakan soal itu, karena apabila itu melanggar hukum, adalah ranahnya APH.

Baca Juga :   Tim Resmob Canga Polres Halmahera Utara Ringkus 3 Orang Pencuri Uang Ratusan Juta

“Kita tidak tahu kenapa para anggota DPRD ini tidak hadir, nanti biar masyarakat yang menghakimi, dan selalu pimpinan, kami berkeinginan adanya hak angket,”Pungkasnya.

(Ws:01/RedZ1)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.